Selamat Hari Pahlawan Nasional! Panjang Umur Luta!

"Banyak hal yang bisa menjatuhkanmu, tapi satu-satunya hal yang benar-benar dapat menjatuhkanmu adalah sikapmu sendiri". 

- R.A Kartini.


dari kota Batu. tepatnya di SMAN 02 Kota Batu, kami sekeluarga (KOS ATOS) mengucapkan selamat hari pahlawan 10 November 2018.

Banyak hal yang bisa direnungkan pada hari ini, sebagai anak muda yang punya segudang cita-cita, sudah sepantasnya kami semua, wajib bersyukur atas adanya hari ini, hari dimana pada masa lalu perjuangan itu dimulai, perjuangan yang menjadi awal kehidupan kami (NKRI), hari dimana banyak ditunjukkan kebaikan-kebaikan orang-orang terbaik Negeri ini (Pahlawan Kami), mulai dari sang proklamator Ir. Soekarno, Gerakan para Ulama 'Hizbullah hingga teriakan-teriakan optimisme ala 'Bung Tomo yang menggelegar menyentuh sendi-sendi berbentuk perlawanan pemuda dan rakyat surabaya, semoga slalu menjadi pengingat yang begitu khidmat untuk perenungan kami di hari ini untuk slalu bersyukur, menumbuhkan rasa cinta terhadap NKRI melanjutkan perjuangan kembali lewat hak dan hal lain yang lebih berarti dari hari kemarin.

Doa terbaik untuk mereka (Pahlawan-Pahlawan Bangsa Kami), untuk mereka yang memulai hingga kami sampai pada hari ini.

Selamat Hari Pahlawan Nasional, renungkan harimu, kami bersama untuk Esok, dan slalu panjang umur "LUTA" !.

KOS ATOS.

Penulis: Fajar Sandy
Editor: Eka Catra

Posting Komentar

My Instagram